Header Ads

Toturial Menulis Dengan Mulut Dalam Membuat Artikel

Sahabat IGI seluruh Indonesia.
Kali ini saya ingin berbagi tentang toturial menerapkan metode "Menulis Dengan Mulut" dalam membuat sebuah artikel, menulis berita dan bahkan dalam berkomunikasi dimedia sosial.
Memang konsep ini terbilang aneh di dengar, tapi sebenarnya hal ini sangat sederhana. Bahkan mungkin sudah pernah kita lakukan di smartphone yang kita miliki, karena sebenarnya hampir semua smartphone android memiliki fitur ini. Dengan memanfaatkan fitur google voice, kita sudah bisa menerapkan metode tersebut.
Akan tetapi dalam artikel kali ini, saya lebih menjelaskan bahwa hal tersebut bisa kita lakukan secara offline. Dengan kata lain, tanpa terhubung ke internet, kita bisa menggunakan fitur google voice tersebut.
Oke sekarang kita coba ya.

1. Install atau Update Aplikasi Google
    Link Play Store : https://play.google.com/google
2. Install atau Update Aplikasi Google Keyboard
    Link Play Store: https://play.google.com/gboard
3. Install Aplikasi ColorNote
    Link Play Store: https://play.google.com/colornote
Jika sudah install 3 aplikasi di atas, sekarang kita lakukan beberapa pengaturan agar fitur google voice bisa kita gunakan secara offline.
1. Buka Setting atau Pengaturan Smartphone
2. Klik Bahasa dan Input
Ubah pengaturan bahasa ke "Bahasa Indonesia"
Kemudian klik "Pengetikan Google Voice"
3. Ubah kembali pengaturan suara ke "Bahasa Indonesia"
Jangan lupa aktifkan "Cekal kata tak pantas" agar jika kita mengucapkan kata-kata yang tidak pantas (jorok) tidak akan otomatis terinput ke tulisan.
Sekarang klik "Pengenalan ucapan offline" agar nanti kita bisa menggunakan fitur google voice dalam keadaan offline.
4. Silahkan unduh Bahasa Indonesia
Oke, sekarang pengaturan sudah selesai.
Saatnya kita coba "Menulis dengan Mulut" secara offline dengan menggunakan fitur google voice, tapi sebelumnya kita non-aktifkan dulu data seluler smartphone.
1. Buka aplikasi ColorNote yang sudah kita install tadi

2. Tambahkan Catatan >> Teks
3. Setelah keyboard pengetikan muncul, klik dan tahan  ikon "Setting" dibagian bawah keyboard. Lalu klik ikon "Microfon" untuk mengaktifkan fitur google voice.
4. Setelah fitur google voice aktif, ketuk ikon microfon di bagian tengah agar  berwarna hijau. Artinya input suara sudah aktif.
Sekarang coba berbicara di depan smartphone anda, ingat harus menggunakan bahasa Indonesia agar fitur google voice bisa mendeteksi input suara kita dan merubahnya kedalam tulisan, dan yang paling penting secara OFFLINE tentunya.
Mudah bukan?
Fitur google voice offline ini juga bisa kita aplikasikan dalam komunikasi, seperti membalas pesan sms, WA, maupun update status di media sosial.
Silahkan sahabat guru semua mengeksplore metode "Menulis dengan Mulut" ke aplikasi pengolah kata seperti Microsoft Word atau WPS Office untuk menulis sebuah artikel ataupun berita hanya dengan berbicara tanpa mengetik huruf.
Semoga bermanfaat.
Sharing and growing together

SUMBER :

http://www.guruigi.com/2016/12/toturial-menulis-dengan-mulut-dalam.html 

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.